grub ubuntu 12.04 / 12.10
Menarik bukan?? hehe.
Gambar di atas merupakan tampilan awal ketika akan masuk sistem operasi. Secara default setelah install Ubuntu 12.04 atau Ubuntu 12.10 pasti akan muncul menu tersebut. Khas dengan background warna ungu dan font warna putih. Bagaimana jika tampilan default Grub tersebut kita ganti dengan sesuatu yang lebih membangkitkan semangat diri!
Here we go…
Langkah Pertama
Install Grub Customizer, caranya:
1. Buka Terminal (tekan kombinasi tombol keyboard Ctrl + Alt + Del ),
2. Eksekusi perintah berikut satu per satu,
sudo add-apt-repository ppa:danielrichter2007/grub-customizer
sudo apt-get update
sudo apt-get install grub-customizer
Langkah Kedua
Setelah Grub Customizer berhasil terinstall, lakukan step by step di bawah ini
1. Buka Grub Customizer
2. Klik tab Appearance settings
- ubah warna font sesuai yang diinginkan
- pilih gambar favorit yang disukai, atau kalau mau silahkan download file gambar di bawah ini.
3. Klik Save.
4. Reboot.
~ SELESAI ~
. Happy with Open Source …